Monday, February 11, 2013

Stanley Kubrick's A Clockwork Orange

Stanley Kubrick, mendengar nama tersebut mungkin para pencita film akan tertuju pada film-film legendaris seperti 2001 A Space Odyseyy, A Clockwork Orange Full Metal Jacket, Path of Glory dan Eyes Wide Shut. Dan yang menjadi salah satu film yang saya ingin bahas disini adalah salah satu film yang dirilis pada dekade 70 an yang berjudul A Clockwork Orange.
inti cerita film ini hanya sederhana tidak seperti film Stanley Kubrik sebelumnya (2001 A Space Odyseyy) yang butuh "konsentrasi" penuh untuk memahami inti ceritanya. A Clockwork Orange sendiri menceritakan seorang remaja nakal yang bernama Alex Delarge (Malcom McDowell) dan bersama tiga kawannya yang selalu membuat kegaduhan dilingkungan sekitarnya seperti berkelahi, mencuri mobil mewah, merusak, merampok dan hingga memperkosa wanita.  
Pada suatu ketika akibat membunuh seorang wanita, Alex tertangkap dan dijebloskan  ke penjara akibat ulahnya tersebut. Didalam penjara Alex ditawarkan oleh ilmuwan kejiwaan untuk meneliti tingkah laku Alex dengan cara melakukan suatu "pengobatan" agar mengubah sisi brutal Alex menjadi pribadi yang "baik".
Stanley Kubrick benar-benar "mengeluarkan jurus" yang handal dalam mengemas film ini, bagaimana tidak, film ini meyajikan adegan-adegan brutal dan sex secara terang-terangan namun dikemas dengan jenius oleh Kubrick dengan menambahkan elemen-elemen musik klasik karya Ludwig Van Beethoven (seperti halnya dalam film 2001 A Space Odyseyy).
Akting dari aktornya sendiri tidak perlu ditanyakan lagi, Malcom McDowell yang memerankan tokoh Alex Delarge sungguh ciamik dan Malcom juga mendapatkan nominasi Oscar dalam film ini.


berikut ini adalah trailer A Clockwork Orange




 

No comments:

Post a Comment